Rekaman gambar ini diambil oleh Curiosity, robot penjelajah Mars milik NASA
- Artikel ini berusia lebih dari setahun.
- Diterbitkan pada hari Kamis 03/06/2021 pukul 11:15
- Waktu baca 3 menit
- Oleh: AFP Indonesia
Hak Cipta © AFP 2017-2025. Segala jenis penggunaan konten secara komersial harus melalui langganan. Klik di sini untuk lebih lanjut.
Rekaman video berdurasi 59 detik itu diunggah pada tanggal 29 Mei 2021 di Facebook di sini dan telah ditonton lebih dari 1.000 kali.
Status unggahan itu berbunyi: “Foto tanah Mars yg sangat jelas & jernih yg dikirim oleh kendaraan Zhurong yg diluncurkan oleh Tiongkok yg mendarat didaratan Mars pd tgl 17 mei 2021, jarak antar Bumi dan Mars adalah 400 juta km. Luar biasa!! Amerika & seluruh negara² barat terperanjat & sangat kagum atas keberhasilan & kemajuan teknologi antariksa Tiongkok ini”.
Zhurong, robot penjelajah Mars milik Tiongkok, mulai menjelajahi planet Mars pada tanggal 22 Mei 2021 setelah mendarat seminggu sebelumnya, menjadikan Tiongkok negara kedua yang mendaratkan dan mengoperasikan robot penjelajah di Mars setelah AS, AFP melaporkan di sini.
Video yang sama dengan klaim serupa telah ditonton lebih dari 1,700 kali di Facebook di sini, di sini, di sini dan di sini; serta di Twitter di sini dan di sini.
Video itu juga beredar dengan klaim serupa dalam bahasa Inggris di sini dan di sini.
Akan tetapi, klaim itu salah.
Video tersebut memperlihatkan tanda air logo Kuaishou, platform berbagi video Tiongkok.
Pencarian gambar terbalik di Yandex menemukan video yang sama diunggah oleh pengguna Kuaishou yang sama di sini pada bulan Mei 2021.
Berikut tangkapan layar video di Kuaishou:
Keterangan video dalam aksara Cina itu berbunyi: “Mari kita lihat bebatuan di Mars, 400 juta kilometer jauhnya dari Bumi! #Kuaishousciencepopularisation #Marsrover”.
Pencarian lebih lanjut menemukan foto NASA ini yang mirip dengan adegan di video di unggahan menyesatkan. Foto yang diunggah pada tanggal 30 Maret 2021 itu berjudul: “Swafoto Curiosity Dengan ‘Mont Mercou’”.
Sebagian keterangan foto itu berbunyi: “Penjelajah Mars NASA Curiosity menggunakan dua kamera berbeda untuk membuat swafoto ini di depan Mont Mercou, singkapan batu setinggi 6 meter. Foto mode panorama terdiri dari 60 gambar yang diambil oleh Mars Hand Lens Imager (MAHLI) di lengan robot penjelajah pada tanggal 26 Maret 2021, hari Mars ke-3070, atau sol, dari misi tersebut. Foto-foto ini digabungkan dengan 11 gambar yang diambil oleh Mastcam di tiang, atau ‘kepala’, robot penjelajah pada tanggal 16 Maret 2021, hari ke-3060 misi Mars.”
Curiosity yang merupakan bagian dari misi Laboratorium Sains Mars NASA adalah robot penjelajah terbesar yang pernah dikirim ke Mars dan mendarat di Planet Merah tersebut pada bulan Agustus 2012.
Berikut perbandingan tangkapan layar antara adegan di video di unggahan menyesatkan (kiri) dan foto NASA (kanan):
Zhurong telah mengirim gambar pertamanya di Mars pada tanggal 19 Mei 2021 yang dapat dilihat di sini dan di sini di situs web Badan Antariksa Nasional Tiongkok (CNSA).
AFP telah menerbitkan laporan periksa fakta mengenai video yang diklaim menunjukkan pemandangan yang diambil oleh robot penjelajah NASA Perseverance yang sebenarnya video lama yang diambil oleh robot penjelajah NASA lainnya yaitu Curiosity pada tahun 2019.
Adakah konten yang Anda ingin AFP periksa faktanya?
Hubungi kami