Ini video konvoi bantuan Mesir untuk Gaza di tahun 2021, bukan 'di bulan Oktober 2023'

Bombardir Israel yang terus-menerus di Gaza, sebagai balasan atas serangan Hamas pada tanggal 7 Oktober 2023, menimbulkan dampak sedikitnya jumlah makanan, air dan bahan bakar yang masuk ke wilayah Palestina tersebut. Sebuah video telah ditonton jutaan kali selepas dibagikan dengan narasi sesat yang mengaitkan rekaman tersebut dengan konflik tahun ini. Nyatanya, itu video lama dan telah beredar dalam laporan media di bulan Mei 2021, ketika Mesir mengirimkan bantuan ke Gaza menyusul konflik saat itu.

"Video konvoi antrian kendaraan bantuan menumpuk di depan perbatasan Rafah," tulis sebuah postingan di X, sebelumnya dikenal sebagai Twitter, pada tanggal 14 Oktober 2023.

"Gaza membutuhkan bantuan ini, tetapi rezim bengis Zionis memblokade seluruh jalur untuk setiap bantuan yang masuk kepada warga Palestina."

Postingan itu juga menyertakan sebuah rekaman sepanjang satu menit dan 44 detik, yang menunjukkan antrian panjang kendaraan di dekat tembok dengan bendera Mesir terlihat berkibar.

Image
Tangkapan layar postingan sesat, diambil pada tanggal 3 November 2023

Video tersebut telah ditonton lebih dari dua juta kali setelah dibagikan dengan klaim serupa di Facebook, SnackVideo dan TikTok di sini dan di sini.

Postingan serupa telah beredar dalam berbagai bahasa, seperti bahasa Polandia, bahasa Inggris, bahasa Prancis dan bahasa Spanyol.

Serangan tiba-tiba kelompok militan Hamas ke Gaza pada tanggal 7 Oktober 2023 menewaskan sekitar 1.200 orang -- sebagian besar warga sipil -- dan menyandera 239 orang lainnya, menurut angka resmi Israel terakhir.

Serangan balik Israel yang berlangsung berminggu-minggu, baik darat maupun udara, telah menewaskan lebih dari 14.100 orang -- termasuk lebih dari 5.800 anak-anak -- di Jalur Gaza, menurut pemerintah Hamas per 21 November 2023.

Sebagian besar wilayah Gaza tak hanya diratakan oleh ribuan serangan udara, tapi juga dikepung, dengan sedikit makanan, air dan bahan bakar diperbolehkan masuk. Hal ini terjadi walau perbatasan Rafah sudah mulai dibuka pada tanggal 21 Oktober 2023, setelah sekitar dua minggu ditutup.

Pada saat postingan itu beredar, bantuan internasional menumpuk di dekat perbatasan Rafah, satu-satunya rute ke Gaza setelah semua pos pemeriksaan Israel ditutup usai serangan Hamas di awal Oktober 2023, seperti ditunjukkan oleh foto dari Mesir yang diterbitkan AFP di sini, di sini, di sini dan di sini.

Namun, video itu telah muncul bertahun-tahun sebelum pecahnya perang Israel-Hamas tahun 2023.

Bantuan Mesir tahun 2021

Pencarian gambar terbalik menemukan adegan serupa dalam laporan tentang masuknya bantuan yang dikirim oleh Mesir ke Jalur Gaza, yang dipublikasikan oleh media Israel N12 News pada tanggal 28 Juni 2021 (tautan arsip).

Tayangan itu juga menunjukkan tanda air logo Al Nahar TV, kanal televisi Mesir (tautan arsip).

Pencarian lebih lanjut menggunakan perangkat "Who Posted What" untuk mengecek postingan Facebook Al Nahar TV pada tahun 2021 menemukan bahwa video asli diunggah pada laman Facebook resmi mereka pada tanggal 31 Mei 2021 (tautan arsip ini dan ini).

Keterangan berbahasa Arab dalam postingan tersebut berbunyi: "Mesir mengirimkan konvoi bantuan dan dukungan terbesar untuk Palestina di Gaza untuk ketiga kalinya."

Berikut perbandingan tangkapan layar video di postingan sesat (kiri) dan video asli dari Al Nahar TV (kanan):

Image
Perbandingan tangkapan layar video di postingan sesat (kiri) dan video asli dari Al Nahar TV (kanan)

Di bulan Mei 2021, Mesir mengirimkan ambulan dan bantuan ke Gaza setelah rentetan serangan roket Israel ke wilayah Palestina tersebut. Serangan itu dipicu oleh represi Israel terhadap warga Palestina yang berunjuk rasa menentang penggusuran dari kawasan Yerusalem timur untuk kemudian ditempati oleh pemukim Yahudi.

Lebih dari 200 orang Palestina terbunuh dalam konflik yang berlangsung selama hampir dua minggu tersebut. PBB menyatakan lebih dari separuh korban jiwa adalah warga sipil.

Video serupa yang menunjukkan konvoi bantuan Mesir ke Gaza diunggah pada tanggal 31 Mei 2021 di kanal YouTube media Mesir lainnya, yakni Sada El Balad (tautan arsip).

Perang Israel-Hamas telah memicu gelombang hoaks. Laporan periksa fakta AFP yang berkaitan dengan konflik tersebut bisa dilihat di sini.

Adakah konten yang Anda ingin AFP periksa faktanya?

Hubungi kami